Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sediakan Transportasi Gratis bagi Atlet, Kadishub: PON XXI Harus Dongkrak Pariwisata Sumut

Rabu, 18 September 2024 – 20:10 WIB
Sediakan Transportasi Gratis bagi Atlet, Kadishub: PON XXI Harus Dongkrak Pariwisata Sumut - JPNN.COM
Kadishub Sumut Agustinus Panjaitan di sela-sela pelaksanaan PON XXI Sumut-Aceh. Foto: Dishub Sumut

jpnn.com - Dinas Perhubungan Sumatera Utara (Dishub Sumut) menyediakan layanan transportasi wisata gratis bagi para atlet, ofisial, dan kontingen menjelang penutupan PON XXI Sumut-Aceh.

Dengan layanan ini para atlet bisa mengunjungi destinasi wisata superprioritas sekaligus ikonik Sumut, yakni Danau Toba. Mereka juga bisa berkunjung ke Berastagi, Parapat, dan Balige.

Fasilitas itu sudah dimanfaatkan sejumlah kontingen PON XXI, khususnya atlet-atlet dari cabang olahraga (cabor) yang telah selesai bertanding dan ingin menikmati sisa waktu sambil menunggu kepulangan ke daerah masing-masing.

Kadishub Sumut Agustinus Panjaitan mengatakan layanan transportasi wisata gratis ini merupakan upaya Pemprov Sumut memberikan kesan mendalam kepada para atlet, ofisial pada PON XXI.

"PON bukan hanya soal olahraga, tetapi juga peluang untuk meningkatkan pariwisata Sumut," ujar Agustinus dikutip dari siaran pers, Rabu (18/9/2024).

Selain memberikan fasilitas dalam hal penyelenggaraan olahraga, tuan rumah juga ingin memperkenalkan keindahan alam khususnya Danau Toba yang menjadi ikon pariwisata Sumut kepada para tamu.

"Kami menyediakan layanan transportasi wisata gratis ini agar para atlet, ofisial, dan kontingen bisa menikmati keindahan alam kami. Dengan begitu, pariwisata dan ekonomi lokal dapat lebih berkembang,” lanjutnya.

Dia menyebut hingga hari ini sejumlah kontingen telah memanfaatkan layanan transportasi wisata gratis tersebut. Di antaranya kontingen Sulawesi Tengah, Riau, dan Sumsel, Yogyakarta, hingga Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan berkunjung ke Parapat hingga Berastagi.

Kadishub Sumut Agustinus Panjaitan menyebut layanan transportasi wisata gratis bagi atlet dan ofisial PON XXI 2024 untuk mendongkrak parisiwata Sumut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA