Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kapolda hingga Gubernur Turun Gunung Persiapkan Event Bergengsi Riau Bhayangkara Run

Jumat, 21 Juni 2024 – 16:56 WIB
Kapolda hingga Gubernur Turun Gunung Persiapkan Event Bergengsi Riau Bhayangkara Run - JPNN.COM
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal dan PJ Gubernur Riau SF Hariyanto saat rapat persiapan Riau Bhayangkara Run di Mapolda Riau. Foto: Bidhumas Polda Riau.

jpnn.com, PEKANBARU - Polda Riau kembali menggelar event bergengsi Riau Bhayangkara Run (RBR) 2024 dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78.

Untuk mempersiapkan event ini agar berjalan lancar, Polda Riau menggelar rapat koordinasi (rakor) persiapan di Aula Tribrata Lantai 5 Mapolda Riau, Kamis siang (20/6/24).

Rapat ini dipimpin oleh Kapolda Riau, Irjen Mohammad Iqbal, dan Wakapolda Brigjen Kasihan Rahmadi, serta PJU dan jajaran Kapolres di Riau.

Tidak hanya pihak kepolisian, petinggi pemerintahan seperti Pj Gubernur Riau SF Hariyanto, Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, juga mengikuti rapat persiapan ini.

RBR 2024 merupakan event lari tahunan yang digagas Polda Riau.

Tahun ini menjadi kali kedua penyelenggaraan event tersebut setelah suksesnya RBR 2023 dengan ribuan peserta dari seluruh Indonesia.

Irjen Iqbal menegaskan komitmen Polda Riau untuk menyukseskan RBR 2024 yang rencananya akan digelar pada 14 Juli 2024 mendatang.

Ia menekankan tiga aspek utama yang harus diperhatikan dalam penyelenggaraan event ini.

Polda Riau kembali menggelar event bergengsi Riau Bhayangkara Run (RBR) 2024 dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close