Kapolri Masih Rahasiakan Calon Penggantinya
Rabu, 17 April 2013 – 16:35 WIB
JAKARTA—Kapolri Jenderal Timur Pradopo akan menghadapi pensiun dini dari jabatannya. Namun, hingga saat ini ia masih menutup rapat siapa nama-nama calon yang akan diajukan Markas Besar Polri untuk menggantikan posisinya. Timur menyatakan, Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono yang berhak menentukan dan mengumukan nama calon Kapolri baru. “Kan sudah jelas semua bahwa pengganti saya harus bintang tiga kemudian yang tugasnya lebih enggak kurang dari satu tahun,” ujar Kapolri di kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/4).
Saat ditanya kesiapannya jelang pensiun dini, Timur hanya tersenyum. Ia tampaknya legawa menerima titah Presiden yang akan menggantinya sebelum masa pensiun pada awal Januari 2014 nanti. “Karena itu untuk pengamanan pemilu 2014 tentunya harus disiapkan dengan baik,” kata dia.
Seperti diketahui, Presiden mengganti Timur lebih cepat untuk mengantisipasi pengamanan Pemilu 2014 agar lebih fokus. Pasalnya, jika Timur pensiun 2014 nanti, akan sulit bagi penggantinya untuk beradaptasi mengatur pengamanan. Diharapkan pengganti Timur yang baru akan lebih cepat mempersiapkan pengamanan Pemilu setelah pensiun dini mantan Kapolda Metro Jaya itu. (flo/jpnn)