Kapolri Tito Puji Menantu Hendropriyono
jpnn.com - jpnn.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian memuji rekan seangkatannya di Akademi Angkatan Bersenjata RI (Akabri) 1987 yang kini menjabat Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen Andika Perkasa.
Tito menyebut Andika merupakan saingannya saat menimba ilmu di Akabri tersebut. "Ini saingan saya waktu di Akpol (Akademi Kepolisian, dulu Akabri)," kata Tito saat memberikan kuliah umum bertajuk "Perkembangan Demokrasi dan Globalisasi serta Dampaknya Bagi Kebinekaan Indonesia" di auditorium Universitas Tanjungpura, Pontianak, Kalimantan Barat, Senin (7/3).
Di hadapan ratusan mahasiswa dan mahasiswi Untan, Tito menyatakan Andika tidak bisa dianggap remeh secara akademis. Apalagi, Andika lama menempuh pendidikan di Amerika Serikat.
“Jadi harus dihargai bukan hanya sebagai militer, tapi sebagai intelektual juga. Beliau tujuh tahun di Amerika, ilmunya boleh dicuri juga," ujar Tito yang membuat menantu mantan Kepala BIN AM Hendropriyono itu tersenyum.
Seperti diketahui, Andika merupakan lulusan Akabri 1987. Dia pernah menjadi Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Dia juga pernah menempuh pendidikan di The Military College of Vermont, Norwich University (Northfield, Vermont, USA, National War College, National Defense University, Washington D.C., USA dan Harvard University, Massachusetts, USA serta The Trachtenberg School of Public Policy and Public Administration, The George Washington University mc Washington D.C., USA.(boy/jpnn)