Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kasus Covid-19 di Daerah Ini Masih Tinggi, Puan MInta Penyelenggara PON Waspada

Jumat, 17 September 2021 – 19:39 WIB
Kasus Covid-19 di Daerah Ini Masih Tinggi, Puan MInta Penyelenggara PON Waspada - JPNN.COM
Ilustrasi - Ketua DPR RI Puan Maharani. Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani meminta penyelenggara Pesta Olahraga Nasional (PON) XX Papua untuk meningkatkan kewaspadaan.

Sebab, pandemi Covid-19 belum berakhir dan masih mengancam semua pihak.

Pemerintah pun diimbau untuk bijak dalam mengkaji penyelenggaraan PON agar tidak menjadi bom waktu yang justru bisa memakan banyak korban.

“Jangan sampai Pesta Olahraga Nasional menjadi cluster baru Covid-19,” ujar dia dalam siaran persnya, Jumat (17/9).

Puan lantas menyoroti tingginya kasus Covid-19 di Papua saat ini dan berharap pemerintah pusat segera berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk menekan laju kasus.

Lanjut Puan menuturkan, per 15 September 2021, Papua dan Jawa Tengah menjadi provinsi dengan kasus aktif tertinggi di Indonesia.

Jawa Tengah merupakan provinsi terbanyak kasus aktif Covid-19 dengan jumlah 11.084, sementara itu di Papua terdapat 7.861 kasus.

Sebagai catatan, yang dimaksud kasus aktif adalah pasien yang masih sakit, belum sembuh, dirawat di rumah sakit maupun menjalani isolasi mandiri atau terpadu.

Puan Maharani meminta penyelenggara PON XX Papua untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close