Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KD Ingin Segera Resmi dengan Raul

Januari Berikan Pernyataan Resmi

Sabtu, 25 Desember 2010 – 14:50 WIB
KD Ingin Segera Resmi dengan Raul - JPNN.COM
Foto: Fredik Tarigan/Indopos
JAKARTA - Kisah cinta rumit Krisdayanti (KD) dan Raul Lemos semakin mengarah ke titik terang. Pada Selasa lalu (21/12) pengusaha asal Timor Leste itu akhirnya resmi menjadi duda. Sebab, permohonan perceraiannya dengan Silvalay Noor Athalia sudah dikabulkan. KD pun menyatakan, Januari nanti Raul memberikan pernyataan tentang kelanjutan hubungan mereka.

Ya. Tanggal 21 Desember sudah keluar akta cerai. Raul sudah resmi berpisah (dengan Atha, mantan istrinya, Red). Memang prosesnya cukup lama," ucapnya Kamis malam (23/12), saat ditemui di Balai Sarbini, Jakarta. Dengan keluarnya akta cerai, langkah janda dua anak tersebut untuk melangsungkan pernikahan dengan Raul makin mudah. Sebenarnya, memang itu yang ingin mereka capai. Hanya, kala itu mereka masih terganjal dengan status Raul yang belum bercerai dari istri sebelumnya.

"Saya yakin, setiap perpisahan pasti ada hikmahnya. Tentang Raul dan mantan istrinya, saya tidak ikut campur dengan kesepakatan yang sudah mereka ambil. Yang pasti, buat saya, dia adalah calon laki-laki yang bisa mengimami saya. Januari nanti Raul memberikan pernyataan mau dibawa ke mana hubungan kami ini," ungkap mantan istri Anang Hermansyah tersebut.

Meskipun pada awalnya kisah mereka dimulai dengan kondisi yang serbakompleks, Raul dan KD merasa justru itu yang membuat hubungan mereka semakin kuat. "Kami berdua bertemu dalam kondisi yang sudah pernah merasakan trauma yang sama. Jadi, tubuh dan jiwa kami sudah tumbuh menjadi jiwa yang pemaaf. Akhirnya, kami merasakan segala sesuatunya menjadi lebih ringan untuk dijalani," tambahnya.

JAKARTA - Kisah cinta rumit Krisdayanti (KD) dan Raul Lemos semakin mengarah ke titik terang. Pada Selasa lalu (21/12) pengusaha asal Timor Leste

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close