Pegawai Koperasi di Palembang Dibunuh, Jasadnya Dicor Semen
jpnn.com, PALEMBANG - Aparat kepolisian masih memburu pelaku utama pembunuhan dengan jasad korban dicor semen di Jalan KH Dahlan Blok D2 Nomor 1-2 Maskarebet, Kota Palembang, Sumatera Selatan.
Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihhartono mengatakan saat ini pihaknya sudah menangkap satu orang pelaku pembunuhan yang menjadi rekan dari pelaku utama tersebut.
"Kami masih mengejar terduga pelaku utama kasus pembunuhan seorang pegawai koperasi yang sebelumnya dilaporkan hilang dan hari ini sudah kami temukan jasadnya di dalam cor-coran semen di sebuah toko pakaian di Jalan KH Dahlan Blok D2 Nomor 1-2 Maskarebet," kata Harryo, Rabu.
Dia mengatakan berdasarkan hasil interogasi terhadap pelaku yang ditangkap pada Selasa (25/6) di Kota Batam, polisi mengumpulkan informasi bahwa pelaku telah membunuh pegawai koperasi bernama Anton, yang sebelumnya dilaporkan hilang oleh pihak kuasa hukum dan keluarganya.
Selain menemukan jasad yang sudah dalam kondisi dicor semen, polisi juga menemukan bercak lumuran darah dan sebuah pisau pemotong (cutter).
"Dua pelaku lagi untuk menyempurnakan pengungkapan kasus ini, kami terus melakukan pengejaran," tegasnya.
Dia menambahkan motif pembunuhan yang dilakukan para pelaku karena merasa jengkel ditagih utang.
Pada saat melakukan aksinya, pelaku utama menyamar sebagai pembeli di toko tersebut dan saat korban lengah, pelaku langsung menghabisi nyawa korban.