Kebakaran di SMPN 49 Diduga Karena Korsleting Listrik
jpnn.com - JAKARTA - Kebakaran terjadi di SMPN 49, Jalan Raya Bogor KM 20, Kramat Jati, Jakarta Timur, kemarin (3/9). Kebakaran itu diduga karena korsleting listrik.
"Diduga korsleting listrik pada gudang api membesar dan membakar ruang perpustakaan lantai 2 dan 3," kata Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur Mulyanto saat dihubungi, Jumat (4/9).
Mulyanto mengatakan, bagian gedung yang terbakar adalah gudang dan perpustakaan lantai 2 dan 3. Imbas kebakaran ini kerugian ditaksir mencapai Rp 350 juta.
"Luas gudang 9 meter persegi. Sedangkan luas perpustakaan lantai 2 dan 3 ada 300 meter persegi," ucap Mulyanto.
Menurut Mulyanto, ada belasan unit yang diturunkan untuk memadamkan kebakaran. "Ada 17 unit, dua unit Jakarta Selatan dan 15 unit Jakarta Timur," ujarnya. (gil/jpnn)