Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kejutan untuk Via Vallen di Ulang Tahunnya ke-29

Sabtu, 03 Oktober 2020 – 14:04 WIB
Kejutan untuk Via Vallen di Ulang Tahunnya ke-29 - JPNN.COM
Via Vallen. Foto: Instagram/viavallen

jpnn.com - Penyanyi dangdut Via Vallen mendapat hadiah kalung berlian saat momen ulang tahunnya yang ke-29 pada 1 Oktober.

Pemberi hadiah tersebut ialah Mella Rossa yang notabene adik biduanita kelahiran Surabaya itu.

Via Vallen menceritakan soal itu melalui akunnya di Instagram, Sabtu (3/10). Menurut Via, adiknya sudah menabung bertahun-tahun demi membeli kalung berlian itu.

Hadiah kalung itu pun sebagai kejutan dari Mella untuk kakaknya yang berulang tahun. "Hmmm aku terharu," ujar Via.

Namun, kejutan dari Mella untuk Via bukan hanya kalung. Sebab, Mella juga menyiapkan dekorasi dan hal lainnya untuk ulang tahun pelantung lagu Sayang itu.

Bagi Via, hal itu bukan hanya kejutan tetapi juga membuatnya heran. Sebab, Via menganggap Mella punya banyak duit.

"Aku heran kok duitnya banyak," beber pesohor yang kini bermukim di Sidoarjo itu.

Menurut Via, semula dirinya  tak tertarik merayakan ulang tahunnya, apalagi pada masa pandemi Covid-19.

Penyanyi dangdut Via Vallen yang berulang tahun ke-29 pada Kamis lalu (1/10) mendapat hadiah yang wah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News