Keluarga Eril Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi dan Seorang Guru di Bern
jpnn.com, CENGKARENG - Perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan jajaran Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) setelah jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tiba di tanah air.
Ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan jajaran disampaikan Elpi saat jenazah Eril tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten pada Minggu (12/6) sore.
"Atas nama keluarga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak khususnya Pak Presiden Joko Widodo bersama jajaran di Kemenlu yang membantu kami sekeluarga mulai dari masa pencarian hingga pengurusan dan kepulangan jenazah," ujar Elpi.
Elpi itu juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Geraldine Beldi, seorang guru di Bern, Swiss. Sebab, wanita itu yang pertama kali menemukan Eril di Sungai Aare.
"Kami juga berterima kasih kepada Geraldine Beldi, guru penemu jenazah Eril yang sangat teliti dalam setiap perjalanan menuju tempatnya mengajar melewati sungai Aare," ucapnya.
Diketahui, Eril yang berstatus anak sulung Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, dinyatakan hilang setelah tenggelam di Sungai Aare, Swiss, Kamis (26/5).
Jenazah pria 22 tahun itu kemudian ditemukan pada Rabu (8/6).
Kemenlu bersama keluarga lantas membawa jenazah putra sulung Ridwan Kamil dari Swiss kembali ke Indonesia yang tiba pada Minggu ini.