Kemampuan Jero Wacik Diragukan
Kamis, 20 Oktober 2011 – 09:29 WIB
Berbeda dengan Jero Wacik yang masih diragukan kinerjanya dalam memimpin Kementerian ESDM, Tamsil mengapresiasi penunjukan Drut PLN Dahlan Iskan, sebagai Menteri BUMN menggantikan Mustafa Abubakar. Menurut Tamsil, Dahlan merupakan sosok yang mampu membuat gebrakan dan sudah memiliki pengalaman yang tak diragukan lagi.“BUMN kita perlu sosok yang memiliki jiwa kepemimpinan seperti beliau," tukas wakil Ketua Banggar DPR ini.
Hal
senada juga diungkapkan oleh mantan Menteri Keuangan Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII Fuad Fawazier. Dia menilai kapasitas Jero Wacik tidak memadai untuk memimpin pos ESDM. Pasalnya Jero, dipandang tidak memiliki track record yang memadai di bidang energi dan sumber daya mineral.
“Kagak (cocok). Apa track record Jero di bidang ESDM?,” ujarnya usai diskusi bertema 'Apa Manfaat Ressuffle Kabinet untuk Bangsa dan Rakyat Daerah' di Gedung DPD, Senayan, Rabu (19/10).