Kemauan 24 Karat Bersawah Baru di Ketapang
Senin, 24 Desember 2012 – 01:01 WIB
Untuk sementara, proyek ini kami sebut "nonkapitalis farming". Artinya, BUMN tidak membeli tanah itu dari rakyat. Tidak seperti kebun sawit. Tanahnya tetap dimiliki rakyat. BUMN hanya menjadi pekerja dan pemegang manajemennya. Yang akan menikmati hasilnya adalah para petani pemilik lahan.
Tanah-tanah di Ketapang itu selama ini praktis menganggur. Petani hanya menanam semampunya. Akibatnya, tanah-tanah di situ tidak produktif. Para petani pun tetap saja menjadi petani miskin. Itulah sebabnya, proyek ini juga dimaksudkan untuk sekalian membantu mengatasi kemiskinan di pedesaan.
Kebetulan Bupati Ketapang Drs Hendrikus MSi punya kebijakan bagus, yang seirama dengan sistem nonkapitalis farming-nya BUMN ini. "Kami tidak akan mau lagi memberikan izin untuk kebun sawit," ujar Boyman Harus SH, wakil bupati Ketapang yang ikut hadir dalam acara tanam pertama sawah baru itu. "Kebun sawit hanya menyengsarakan rakyat kami," tambahnya. "Program BUMN ini pas banget dengan kebijakan kami," tambah Boyman.