Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kembangkan Proyek Unggul-Berkualitas, ABM Group Sabet Penghargaan di OPEXCON 2023

Selasa, 21 November 2023 – 20:33 WIB
Kembangkan Proyek Unggul-Berkualitas, ABM Group Sabet Penghargaan di OPEXCON 2023 - JPNN.COM
Perwakilan Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dan Sanggar Sarana Baja (SSB) saat menerima penghargaan di ajang Operational Excellence Conference and Award (OPEXCON) 2023. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT ABM Investama (ABM) Tbk. grup kembali menorehkan prestasi di ajang bergengsi Indonesia Operational Excellence Conference and Award (OPEXCON).

Acara ini merupakan kompetisi yang bertujuan untuk mengajak perusahaan peduli terhadap inovasi dan improvement bisnis.

Penghargaan tersebut sukses diraih melalui kedua anak usaha ABM, yakni Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dan Sanggar Sarana Baja (SSB) dengan kriteria Gold Achievement.

“Pada ajang ini, kedua anak usaha ABM, yakni CKB dan SSB dianugerahi Gold Achievement untuk kategori services dan manufacturing. Penghargaan yang kami raih tentunya menjadi semangat untuk terus berkembang dan memperkuat pembangunan berkelanjutan pada unit bisnis ABM Group. Melalui ajang ini pula, ABM Group berhasil mempromosikan budaya Continuous Improvement (CI) yang tentunya dapat memperkuat brand kami,” ujar Direktur Utama ABM Andi Djajanegara di Westin Hotel, Jakarta Selatan, Selasa (21/11).

Pencapaian yang diraih ABM Group saat ini terbilang unggul lantaran sejak tiga tahun terakhir mengikuti OPEXCON, tahun ini perusahaan justru berhasil menaikkan pencapaiannya dengan meraih dua Gold Achievement.

Sebelumnya, pada 2021 ABM Group meraih satu kategori Gold dan dua Silver, sedangkan pada tahun lalu satu Gold dan dua Silver.

Sementara itu, Chief Executive Officer (CEO) CKB Logistics Iman Sjafei menuturkan penghargaan yang diraih menjadi bukti nyata CKB Logistics dalam menerapkan penurunan emisi karbon di lingkup bisnisnya.

Hal ini sejalan dengan misi perusahaan yang kerap menyediakan solusi bernilai tambah yang dapat mengoptimalkan kepuasan pelanggan maupun masyarakat.

ABM Group dianugerahi Gold Achievement pada ajang OPEXCON 2023 berkat mengembangkan proyek unggul serta berkualitas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News