Kemenag Gelar Kompetisi Robotik Madrasah, 2 Kategori untuk Siswa Ibtidaiyah hingga Aliyah
“Peserta merakit robotnya sendiri dari madrasah hingga bisa bergerak secara otomatis. Kemudian mempresentasikan rancangan model teknologi robotiknya di hadapan juri secara online, pada 2 sampai 3 Oktober 2021,” papar Isom.
Kedua, kategori mobile robot. Dalam kategori ini, lanjutnya, siswa diminta membuat program untuk mengendalikan robot mobil (mobile robot). Level pengendalian dan tantangan yang harus dilewati oleh peserta disesuaikan dengan jenjang pendidikannya (MI, MTs, dan MA).
“Kompetisi kategori mobile robot ini diselenggarakan secara tatap muka pada 16 sampai 17 Oktober 2021 di Mall Alamsutera Tangerang, dengan protokol kesehatan yang ketat,” tegasnya.
Kompetisi ini akan disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Direktorat KSKK Madrasah dan Instagram pendidikan madrasah. Direktorat KSKK Madrasah menyediakan hadiah dengan total Rp300 juta terdiri dari medali, sertifikat, kit robotika dan uang pembinaan. (esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: