Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemenaker Ajak Apindo Tingkatkan Kualitas SDM

Jumat, 05 Oktober 2018 – 11:44 WIB
Kemenaker Ajak Apindo Tingkatkan Kualitas SDM - JPNN.COM
Pengukuhan Dewan Pengurus Kota (DPK) Apindo Solo di Solo, Jawa Tengah, Kamis (4/10). Foto: Kemenaker

Padahal, sambung Bambang, ke depan dunia akan diwarnai dengan otomatisasi dan digitalisasi yang tidak bisa didukung atau dilaksanakan oleh tenaga kerja yang hanya berpendidikan SMP, berpendidikan menengah 28 persen (SMA/SMK) dan 12 persen berpendidikan tinggi.

Bambang menambahkan, tingkat pengangguran terbuka tertinggi justru berasal dari lulusan SMK disusul lulusan Politeknik.

Hal tersebut menjadi problematika bahwa pendidikan vokasi dan pendidikan formal belum sepenuhnya mampu mengantarkan lulusannya masuk ke dunia kerja.

"Inilah PR kita semua. Angkatan kerja kita harus ditingkatkan kualitasnya dan daya saingnya sehingga kita mampu benar-benar bersaing dengan negara lain," kata Bambang.

Bambang menuturkan, pengalaman dari keberhasilan negara-negara maju disebabkan besarnya peranan dunia industri/usaha dalam memberikan kontribusi peningkatan kualitas SDM.

Contohnya Jerman dalam kelola sistem peningkatan kualitas SDM, yang didukung peranan industrinya sebanyak 85 persen dan hanya 15 persen difasilitasi pemerintah.

Artinya industri menentukan standar pendidikan dan ketrampilan dan industri menyusun grand design (rencana induk) peningkatan kualitas SDM.

Ketua DPK Surakarta Iwan Lukminto mengatakan, pihaknya optimistis membawa kebaikan perekonomian Solo.

Kementerian Ketenegakerjaan (Kemenaker) mengajak Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) meningkatkan kualitas, kompetensi, dan daya saing sumber daya manusia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close