Kemenangan Perdana Persis
Selasa, 25 November 2008 – 15:52 WIB
Namun, kunci kemenangan Persis kemarin sebenarnya adalah hukuman penalti yang diberikan wasit kepada Laskar Sakera pada menit kesembilan. Wasit Kusni menganggap pemain belakang Persekabpas melanggar gelandang Anindito di petak terlarang. Pemain dan ofisial Persekabpas sontak memprotes keputusan yang mereka nilai sarat kontroversi tersebut. Bahkan, pelatih Abdul Muntholib sempat mendatangi meja pengawas pertandingan (PP) untuk menanyakan keputusan wasit itu.
Asisten Manajer Persekabpas Abu Bakar Assegaf menyatakan kecewa dengan kepemimpinan wasit. "Soal permainan, kami lebih hidup. Tapi, setelah gol penalti ini, mental anak-anak down," cetus Bakar.
Moekwelle Ebwangga yang mendapatkan tugas sebagai algojo tak membuang kesempatan tersebut. Itu merupakan gol kedua pemain asal Prancis tersebut lewat titik putih musim ini. Setelah lahirnya gol itu, permainan Laskar Sakera menurun drastis. Sebaliknya, motivasi bermain Persis mulai tumbuh.