Kemendagri Diwajibkan Sosialisasi Card Reader
Selasa, 14 Mei 2013 – 05:53 WIB
"Ini nanti menjadi perubahan yang luar biasa. Mulai perubahan perilaku hingga perubahan birokrasi yang harus di-support, diukur, dan diketahui semua lembaga pusat dan daerah," tuturnya mengingatkan.
Menurut Hakam, Komisi II DPR segera memanggil Kemendagri untuk menindaklanjuti hal tersebut. Kemendagri harus bisa menjelaskan program yang akan dilakukan agar pengotimalan fungsi e-KTP berjalan tepat waktu.
"Ini belum terlambat. Segera saja pemerintah mengajak semua pemangku kepentingan untuk duduk bersama, bicara, lalu dibuatlah master plan. Jika diwajibkan gunakan card reader, sampaikan saja," tegasnya. (bay/c8/fat)