Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemendikbudristek Luncurkan Buku -Panduan Program, Penting Bagi Mahasiswa, Dosen & PT

Minggu, 02 Juni 2024 – 14:59 WIB
Kemendikbudristek Luncurkan Buku -Panduan Program, Penting Bagi Mahasiswa, Dosen & PT - JPNN.COM
Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek Sri Suning Kusumawardani (kiri) saat peluncuran buku dan panduan program Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan. Foto Humas Kemendikbudristek

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) meluncurkan lima buku dan panduan program di bawah Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa).

Direktur Belmawa Sri Suning Kusumawardani menyampaikan peluncuran program ini merupakan komitmen mereka sesuai dengan tugas dan fungsi dalam memfasilitasi Belmawa serta penjaminan mutu perguruan tinggi.

Mengakhiri bulan Pendidikan, Direktorat Belmawa meluncurkan lima buku dan panduan yang terdiri dari Buku Panduan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Tahun 2024, Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024.

Berikutnya Panduan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan 2024, Buku Evaluasi Perjalanan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), dan Panduan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3).

"Lima buku dan panduan ini diharapkan menjadi pendoman bagi perguruan tinggi, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti), dosen, mahasiswa dan seluruh pemangku kepentingan terkait dengan dukungan implementasi kebijakan MBKM," kata Sri Suning saat peluncuran buku baru-baru ini.

Sri menyadari dalam pelaksanaannya berbagai program dan kegiatan tentu masih terdapat kekurangan.

Untuk itu, Direktorat Belmawa mengharapkan masukan dan saran yang membangun.

Pada kesempatan sama, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi (Dirjen Diktiristek) Abdul Haris mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi berbagai pihak dalan mendukung kebijakan MBKM dan berbagai program kemahasiswaan di bawah naungan Ditjen Diktiristek.

Kemendikbudristek meluncurkan Buku  dan Panduan Program yang penting bagi mahasiswa, dosen & PT

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News