Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemenkes Tegaskan Susu Kental Manis Tidak Cocok untuk Anak

Sabtu, 05 Mei 2018 – 12:04 WIB
Kemenkes Tegaskan Susu Kental Manis Tidak Cocok untuk Anak - JPNN.COM
Kemenkes Sebut Susu Kental Manis tidak cocok untuk Anak. Foto: Twitter

Konsumsi gula sebaiknya 50 gram atau empat sendok makan, natrium lebih dari 2.000 miligram (1 sendok teh), dan lemak 67 gram (5 sendok  makan) per orang per hari.

Apabila mengonsumsi gula, natrium, dan lemak lebih dari batas-batas yang diebutkan, seseorang berisiko terkena hipertensi, strok, diabetes, serta serangan jantung.

"Nah, sebaiknya bijaklah dalam menggunakan SKM ya #Healthies! Mengurangi konsumsi gula pada makanan sehari-hari dapat meningkatkan kualitas kesehatan dan menurunkan risiko penyakit tidak menular," tulis Kemenkes.

Anggota UKK Nutrisi dan Penyakit Metabolik PP Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Damayanti Syarif pun menghimbau orang tua tidak memberikan susu kental manis kepada anak.

“Susu kental manis adalah produk yang fungsinya sebagai bahan makanan, memiliki kandungan gula 50 persen serta berisiko bila dikonsumsi oleh anak,” ujar Damayanti sebagaimana dilansir laman resmi www.idai.or.id.

Susu kental manis adalah produk yang sering digunakan sebagai bahan pelengkap masakan.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut susu kental manis tidak baik bagi anak-anak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close