Kemenkominfo Dorong Masyarakat Buat Konten Digital tentang Nilai Pancasila
jpnn.com, KALIMANTAN TIMUR - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bersama Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi menggelar webinar bertema Promosi Budaya Indonesia lewat Konten Digital pada Kamis (8/7) di Kalimantan.
Narasumber webinar ini adalah Koordinator Duta Damai Dunia Maya BNPT Jawa Tengah 2017-2022 Basuki Setia Nugroho, dosen dan penyusun kurikulum kewirausahaan Wulan Fitriani, serta Relawan TIK Kalimantan Selatan M. Adi Bagus Tri Prasetyo.
Webinar tersebut membahas konten digital yang dimanfaatkan untuk mempromosikan budaya Indonesia.
Kini, semua orang bisa melakukan apa saja dengan mudah di era digitalisasi. Melalui gadget, orang dapat membuat konten yang bermanfaat dan mengunggahnya di media sosial (medsos).
Namun, dunia digital juga menuntut orang agar berperilaku setara dan bijak. Karena itu, etika digital sangat penting untuk dipahami.
Nah, nilai-nilai Pancasila bisa menjadi bahan konten digital untuk memamerkan kekayaan budaya bangsa Indonesia.
Basuki menjabarkan nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika di ruang digital, salah satunya, nilai utama pada sila kedua adalah kesetaraan dan memperlakukan orang lain dengan adil dan manusiawi di ruang digital.
Kemudian, Basuki memberikan tips berjudul Jurus Jitu Kon-ASIK yang terdiri atas (A) amati tren yang sedang berlangsung, (S) sesuaikan dengan target audiens, (I) buat konten yang inovatif, dan (K) komitmen dan konsisten.