Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kemenkop UKM Kolaborasi Bareng LKPP dan Hippindo Gelar Pameran Inabuyer B2B2G 2024

Rabu, 15 Mei 2024 – 20:38 WIB
Kemenkop UKM Kolaborasi Bareng LKPP dan Hippindo Gelar Pameran Inabuyer B2B2G 2024 - JPNN.COM
Kementerian Koperasi dan UKM bersama LKPP dan Hippindo menyelenggarakan pameran Inabuyer B2B2G Tahun 2024. Foto: Dokumentasi Humas Kemenkop UKM

Karena itu, kata Menteri Teten, diperlukan sinergi dari berbagai pihak untuk meningkatkan kapasitas pelaku usaha, dan memperluas akses pasar melalui pendampingan yang komperhensif.

“Dengan dukungan alokasi belanja barang dan jasa pemerintah, BUMN, serta sektor ritel lainnya, UMKM harus mampu bersaing menjadi pemasok utama dalam perekonomian nasional,” ujar Menteri Teten.

Pihaknya optimistis ajang Inabuyer B2B2G 2024 akan menjadi katalis untuk transaksi yang berdampak dan pembangunan kemitraan jangka panjang, serta mendorong inovasi dan kemajuan ekonomi.

“Semoga para pelaku usaha di tanah air dapat memanfaatkan momen ini untuk memperluas pasar, menciptakan lapangan kerja baru yang berkualitas, dan memastikan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” harap Menteri Teten.

Target Transaksi

Di kesempatan yang sama, Ketua Hippindo Budihardjo Iduansyah mengatakan pihaknya bersama Kemenkop UKM dan LKPP berkomitmen nyata untuk membuka akses rantai pasok bagi bisnis UMKM.

Inabuyer menjadi salah satu cara pemerintah dan swasta agar rantai pasok industri bagi UMKM terwujud.

Inisiatif ini memungkinkan para buyer atau offtaker untuk mempersingkat waktu proses pengadaan dalam menemukan produsen atau supplier yang berkualitas.

“Hippindo memiliki lima rantai tangan yang menjadi prinsip," kata Budihardjo.

Di dalam kegiatan Inabuyer ini, kata Budihardjo, pihaknya mengimplementasi kelima prinsip tersebut.

Menteri Teten Masduki menyambut baik kolaborasi Kemenkop UKM bersama LKPP dan Hippindo dalam menyelenggarakan pameran Inabuyer B2B2G 2024, simak pesannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News