Kemlu Janji Usut Pencurian Organ Tubuh TKI di Malaysia
Senin, 23 April 2012 – 18:48 WIB
Keluarga korban curiga dengan konsidi jenazah yang tidak utuh karena terdapat bekas jahitan di kedua mata serta jahitan horizontal memanjang di dada. Selain itu terdapat juga jahitan vertikal dari dada menuju pusar, serta jahitan melintang di bagian bawah perut.
Keluarga menduga jahitan tersebut merupakan bekas luka pencurian organ dalam seperti jantung, hati, ginjal dan kornea mata. "Fakta ini sangat jauh berbeda dengan informasi dokumen yang diberikan pejabat setempat yang mengungkapkan bahwa mereka mati tertembak,’’ imbuhnya.
Sementara itu Hirman, kakak kandung Abdul Kadir menceritakan, dirinya pertama kali mendapat kabar mengenai hilangnya sang adik dari tempatnya bekerja di Ashami Enterprise, KG Baru, BT 3 Mambau, Lorong Rajawali, Seremban, Negeri Sembilan pada pekan terakhir Maret lalu. Saat itu Hirman yang juga bekerja di Johor, menerima informasi itu dari Wildan, saudara sepupunya yang bekerja bersama korban. ‘’Wildan bilang dia (Abdul Kadir) sudah beberapa hari tak pulang,’’ ujarnya saat ditemui di Kemenlu.