Kepahlawanan Charlotte Maramis Memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia dari Australia
Seorang pahlawan tidaklah harus berasal dari negeri sendiri dan Charlotte Maramis adalah salah seorang yang terlibat membantu perjuangan kemerdekaan Indonesia di tahun 1945 walau dia berasal dari Australia.
Mungkin bisa disebut nasib yang mempertemukan Charlotte dengan suaminya Anton Maramis, seorang pemuda asal Sulawesi Utara di Sydney di tahun 1942, yang kemudian melibatkan dirinya dalam banyak hal berhubungan dengan Indonesia.
Sekarang sebuah buku berjudul "Anton and Me" yang terbit di tahun 2020 menceritakan lengkap pengalaman hidup Charlotte dalam pertaliannya dengan perjuangan kemerdekaan Indonesia.
Buku ini diedit oleh wartawan harian Sydney Morning Herald, Hamish McDonald, dengan judul kecil "When Merdeka came to Sydney.
Buku ini diterbitkan oleh Australia Indonesia Association cabang New South Wales, sebuah perkumpulan yang sudah berdiri sejak tahun 1945 yang juga banyak terlibat dalam kegiatan mendukung kemerdekaan Indonesia dan menjadi bagian erat juga dari kehidupan Charlotte dan Anton Maramis.
"Di satu sisi buku ini adalah kisah percintaan. Judul lain yang bisa dibuat mungkin "Asmara di Tengah Prasangka", yang menceritakan seorang perempuan muda kelas menengah Australia yang jatuh cinta dengan seorang pelaut asal Sulawesi Utara yang bekerja di kapal Belanda, ketika Jepang tiba di Indonesia tahun 1942," kata Michael Kramer dari AIA New South Wales kepada wartawan ABC Indonesia Sastra Wijaya.
Menurut Michael, buku ini juga membeberkan pergerakan kemerdekaan di Australia saat itu yang terjadi di sekitar 10 ribu warga asal Indonesia yang sudah berada di Australia akibat perang.
Charlotte yang juga dikenal dengan nama panggilan Lottie ke Indonesia mengikuti suaminya Anton di tahun 1949.