Kepsek Dicurigai Nikmati Dana OSIS
Senin, 24 Juni 2013 – 04:25 WIB
Menurut Riyadin, seharusnya dana Osis per semester sebesar Rp23 juta, tetapi tidak semua orang tua siswa melunasi tepat waktu, karena penagihan dana Osis Rp5ribu per bulan disatukan dengan penagihan uang komite sebesar Rp45 ribu per bulan. “Maka mau tidak mau dana OSIS yang belum dilunasi, ditutupi dengan dana komite jika ada. Jika tidak ada dana pada bendahara Komite, maka pengurus OSIS tidak bisa mendanai kegiatannya karena kekurangan dana,” katanya.
Ia mengatakan, masalah ini seharusnya tidak terjadi jika siswa memahami alur masuk dan keluarnya keuangan dari kas bendahara komite. “Seharusnya pengurus OSIS berterimakasih terhadap Komite yang sudah membantu mendanai beberapa kegiatan yang seharusnya didanai dari dana OSIS," katanya. (cr4)