Keputusan PSSI Tepat Dalam Situasi Darurat Corona
Sabtu, 28 Maret 2020 – 23:41 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta mengapresiasi keputusan yang dikeluarkan PSSI seiring dengan merebaknya wabah Virus Corona. Menurut tim berjuluk Macan Kemayoran, langkah penerapan status Force Majeure dan menghentikan kompetisi sampai 29 Mei dari PSSI, merupakan langkah yang tepat.
Artinya, apa saja konsekuensi yang harus dilakukan oleh klub seiring status Force Majeure ini, harus dipenuhi. Salah satunya, termasuk pembayaran maksimal 25 persen gaji untuk pemain, pelatih, dan ofisial klub dari Maret, April, Mei, sampai Juni mendatang.