Ketahui Tahapan Setelah Anda Donor Darah
jpnn.com - Bisa dibilang, donor darah merupakan cara yang paling sederhana untuk menjadi seorang pahlawan di kehidupan nyata.
Bagaimana tidak? Menurut dr. Anita Amalia dari KlikDokter, setiap satu orang yang mendonorkan darahnya dapat menyelamatkan 3 hingga 4 orang yang membutuhkan!
Tak hanya berguna bagi yang membutuhkan, pendonor pun akan menerima manfaat, seperti turunnya risiko penyakit jantung dan stroke, mendapatkan pemeriksaan gratis, terbakarnya kalori, hingga turunnya risiko kanker.
Bagi Anda yang baru pertama kali mendonorkan darah mungkin belum tahu akan diapakan sumbangan darah tersebut sebelum akhirnya diterima oleh orang yang membutuhkan.
Penasaran? Inilah proses lanjutan yang dilakukan pada darah tersebut, seperti dilansir dari Reader’s Digest.
1. Didinginkan
Sebelum darah Anda digunakan oleh orang lain, staf pusat donor darah akan menempatkan kantong darah Anda dalam kotak pendingin bersamaan dengan kantong-kantong darah lainnya.
Pembekuan ini dilakukan sebelum darah melewati proses pengujian dan pemrosesan lainnya.