Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketiadaan Blangko Bukan Penyebab Warga Belum Terima e-KTP

Rabu, 13 September 2017 – 19:26 WIB
Ketiadaan Blangko Bukan Penyebab Warga Belum Terima e-KTP - JPNN.COM
Warga antre mengurus pembuatan E-KTP. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dirjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Zudan Arief Fakrullah mengatakan, ketiadaan blangko bukan penyebab masih ada masyarakat yang belum menerima fisik e-KTP.

Sampai saat ini, Kemendagri telah mencetak 175 juta keping blangko e-KTP.

Selain itu, proses lelang untuk pencetakan blangko tahap kedua pada 2017 juga telah dimulai.

"Jadi, hasil sidak (inspeksi mendadak) menunjukkan ada yang tidak nyambung komunikasi antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di sejumlah daerah dengan masyarakat pemohon," ujar Zudan di Jakarta, Rabu (13/9).

Menurut Zudan, berdasarkan hasil sidak, banyak e-KTP yang sudah dicetak masih berada di Dinas Dukcapil sejumlah daerah.

"Ketika dihubungi (oleh petugas Dukcapil), ada masyarakat pemohon yang ternyata sudah kerja di luar kota. Kemudian, ada juga yang ngeceknya di kecamatan. Padahal, cetak blangko di Dinas Dukcapil yang terletak di kabupaten," ucapnya. (gir/jpnn)

Ketiadaan blangko bukan penyebab masih ada masyarakat yang belum menerima fisik e-KTP.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close