Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ketua TGUPP Kaltara Mangkir Undangan Debat Organisasi Advokat

Selasa, 20 Juni 2023 – 01:57 WIB
Ketua TGUPP Kaltara Mangkir Undangan Debat Organisasi Advokat - JPNN.COM
Logo Kongres Advokat Indonesia (KAI). Foto: dok KAI

jpnn.com, TARAKAN - Debat terbuka digelar Kongres Advokat Indonesia Kalimantan Utara (KAI Kaltara), Minggu (18/6).

Debat ini sedianya melibatkan Ketua Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Kaltara Bastian Lubis dengan tokoh atau politikus setempat Sabirin Sanyong.

Namun sayang, debat bertajuk "Quo Vadis Kaltara: Antara Harapan dan Kenyataan" ini, hanya dihadiri Sabirin Sanyong.

Menurut Angga Busra Lesmana, Ketua OKK DPP KAI yang didapuk menjadi moderator, debat terbuka pihaknya gelar lantaran sebelumnya ada perselisihan di antara kedua tokoh di ruang publik.

Sehingga, pihaknya pun memfasilitasi beda pendapat ini melalui forum debat terbuka secara daring.

"Debat terbuka KAI Kaltara gelar karena sebelumnya ada saling berbalas pantun antar kedua belah pihak terkait kondisi pemerintahan di Kaltara, dan ini bisa menjadi cara untuk penyelesaian masalah di Kaltara" kata Angga kepada wartawan, Senin (19/6).

"Kami sudah berupaya mengundang Bapak Bastian Lubis untuk hadir dalam kesempatan ini, sejak 13 Juni 2023 lalu, namun beliau tidak hadir," imbuhnya.

Sementara itu, Sabirin menjelaskan polemik dengan Bastian berawal saat dirinya membuat tulisan terkait dugaan jual-beli jabatan di lingkungan Pemprov Kaltara.

Debat terbuka digelar Kongres Advokat Indonesia Kalimantan Utara (KAI Kaltara), Minggu (18/6).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close