Ketum AMPG Sesalkan Kericuhan yang Terjadi Pada Diskusi yang Bawa Nama Golkar
Ilham lebih lanjut mengatakan diskusi pada dasarnya merupakan jiwa kader Golkar di semua tingkatan.
Dia mengapresiasi kegiatan diskusi yang digelar oleh para pemuda Partai Golkar.
Namun, Ilham mengingatkan setiap kegiatan kepemudaan Partai Golkar seharusnya diketahui dan mendapatkan izin dari pengurus DPP Partai Golkar.
Ketua Umum AMPG ex-officio Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemuda dan Olahraga ini menegaskan, izin itu diperlukan sebab diskusi tersebut menggunakan dan mengatasnamakan Partai Golkar.
"Kalau tidak meminta izin, seharusnya tidak boleh membawa atribut, logo, atau simbol-simbol mengatasnamakan Partai Golkar."
"Karena kalau membawa atribut dan simbol, berarti ingin mewakili Partai Golkar, bagaimanapun Partai kami memiliki aturan-aturan yang baku dan mengikat bagi seluruh kadernya," katanya.
Ilham meminta seluruh kader muda Golkar menjunjung tinggi soliditas internal.
Dia mengingatkan ujian dan cobaan untuk Partai Golkar akan makin kuat mendekati pencoblosan Pemilu 2024.