Khawatir Bisnis Prostitusi Sambut Tenaga Kerja Asal Tiongkok
Selasa, 09 Agustus 2016 – 00:07 WIB
"Meski mereka lolos dalam pemeriksaan kesehatan saat pertama kali datang di Sultra, tapi bisa saja satu atau dua bulan ini, mereka terserang penyakit yang membahayakan. Saya sudah intruksikan ke Puskesmas Morosi untuk terus melakukan pemantauan para pekerja di Morosi," katanya.
Tidak hanya dinas Kesehatan, DPRD Konawe saat ini sedang menyusun regulasi Rencana Peraturan Daerah (Raperda) pemeriksaan kesehatan untuk para pekerja asing yang berada di Konawe.
"Kita sedang menyusun Raperda inisiatif dewan mengenai pemeriksaan kesehatan untuk TKA agar disahkan menjadi Perda," ujar Gusli Topan Sabara, Ketua DPRD Konawe Gusli. (*/b/sam/jpnn)