Kinerja KRAS Tak Sesuai Ekspektasi
Jumat, 16 Maret 2012 – 03:44 WIB
JAKARTA - Kinerja PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) sepanjang 2011 tidak sesuai ekspektasi. Produsen baja di bawah panji Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu hanya mencatat laba Rp 1,02 triliun. Kondisi itu berarti mengalami penurunan 3,77 persen dibanding edisi sama 2010 di kisaran Rp 1,06 triliun. Meski begitu manajemen masih bisa berkelit. Alibi paling ampuh yang diajukan sebagai tameng adalah melonjaknya harga bahan baku. Dengan merangseknya harga bahan baku itu tidak bisa mengimbangi harga jual baja. Di mana harga jual baja khususnya Hot Rolled Coil (HRC) mengalami kenaikan sekitar 9 persen dari rata-rata Rp 6.938 menjadi Rp 7.555 per kg. Harga pelat naik 41 persen dari Rp 184 ke Rp 232 per kg.
"Ya, itu tadi kenaikan harga bahan baku lebih signifikan,” tutur Sukandar, Direktur Keuangan KRAS, di Jakarta, Kamis (15/3).
Kalau berbicara pada tataran ideal memang sejatinya kenaikan harga bahan baku sebanding dengan harga jual. Tetapi, fakta tidak selalu seindah apa yang diangankan. Situasi krisis finansial yang membekap hamparan benua biru ikut menekan harga jual. "Memang tidak pernah ideal. Tidak ada skema yang pas dalam kondisi demikian," imbuh Sukandar.
JAKARTA - Kinerja PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) sepanjang 2011 tidak sesuai ekspektasi. Produsen baja di bawah panji Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Ini Solusi dari Dharma Kun untuk Atasi Banjir di Jakarta
-
Komisi III Akan Gelar Fit and Proper Test 10 Calon Pimpinan KPK
-
Pengungsi Erupsi Lewotobi Kekurangan Persediaan Air Bersih
-
Ahmad Luthfi Ajak Raffi Ahmad dan Sejumlah Selebritas Blusukan
-
Sejumlah Sekolah jadi Pos Pengungsian Korban Erupsi Lewotobi
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
Senin, 18 November 2024 – 16:47 WIB - Investasi
ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
Senin, 18 November 2024 – 16:05 WIB - Produk
Peluncuran Online Eksklusif Heart Bag Kolaborasi Voneworld & Heart Evangelista, Hanya di Shopee
Senin, 18 November 2024 – 15:07 WIB - Bisnis
DISPUSIP DKI Jakarta Beri Penghargaan kepada Penerbit & Mitra Kolaborasi
Senin, 18 November 2024 – 14:58 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Puluhan Orang Mengamuk
Senin, 18 November 2024 – 15:39 WIB - Humaniora
Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2: Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang 1 Bulan Bisa Dibantu?
Senin, 18 November 2024 – 16:53 WIB - Riau
Konon Kerugian Negara di Kasus SPPD Fiktif DPRD Riau Capai Rp 100 Miliar Lebih, Ini Kata BPKP
Senin, 18 November 2024 – 18:38 WIB - Kriminal
Polisi Periksa 3 Saksi dalam Kasus Wanita Tewas Bersimbah Darah di Rumah Ngaglik
Senin, 18 November 2024 – 18:08 WIB - Liga Indonesia
Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
Senin, 18 November 2024 – 15:31 WIB