Kisah Darsem, si TKI Lolos Pancung, setelah Dapat Sumbangan Miliaran Rupiah
Beli Rumah dan Tanah, Booking Grup Sandiwara untuk Pesta KhitanRabu, 10 Agustus 2011 – 01:31 WIB
Meski begitu, Dawud bilang, uang sumbangan itu tak seluruhnya untuk memenuhi kebutuhan Darsem semata. Sebagian sudah disumbangkan ke instansi yang membutuhkan di kampung tempat tinggalnya. Darsem membantu menyumbang pembangunan masjid, panti jompo, pesantren, serta panti asuhan. "Kami sudah menyumbang untuk masjid Rp 500 ribu," kata Dawud.
Untuk pembangunan jalan, Dawud mengatakan bahwa Darsem memang tidak memberikan sumbangan. Sebab, pembangunan jalan bukan tanggung jawab keluarga mereka, melainkan pemerintah.
Namun, lanjut Dawud, jika nanti pembangunan jalan dilakukan dan membutuhkan tambahan material pasti Darsem tak segan membantu.
Memang, keluarga mereka tak diganggu oleh permohonan macam-macam sumbangan. Tetapi, Dawud pernah mendengar bahwa ada pihak yang berencana menekannya untuk menyumbang Rp 5 juta guna pembangunan jalan. Dawud menegaskan tak akan menyumbang jika belum melihat pembangunan jalan itu. Kalaupun akan menyumbang, sumbangan itu bukan dalam bentuk uang, tetapi material. "Katakanlah bantu-bantu nambah 5 sak semen, saya kasih," ujarnya.