Kisruh Hasil Pilbup Maybrat Tak Ganggu Pilgub
Sabtu, 05 November 2011 – 14:14 WIB
MANOKWARI - Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Provinsi Papua Barat, Thimotius Sraun meminta kepada semua pihak agar tetap tenang menyikapi situasi yang berkembang di Kabupaten Maybrat terkait dengan hasil Pemilukada bupati-wakil bupati. Apalagi, saat ini, sedang ada persiapan pelaksanaan pemungutan suara Pemilukada gubernur-wakil gubernur (Pilgub) Papua Barat yang dilaksanakan 9 November 2011. Semua pihak kata Sraun, hendaknya memahami sifat dari sebuah amat putusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK-RI),yakni bersifat final dan mengikat. ‘’Kami berharap semua pihak memahami sifat amar putusan MK,’’ ujar Sraun kepada Radar Sorong via telepon selulernya, menanggapi situasi di Maybrat.
Sraun pun mempersilahkan bila ada 12 anggota DPRD Kabupaten Maybrat memperjuangkan permasalahan hasil Pemilukada bupati-wakil bupati (Pilbup). Perjuangan ini perlu ditunggau,bagaimana pun hasilnya.’’Kita tunggu saja hasil perjuangan 12 anggota DPRD Kabupaten Maybrat ke Jakarta itu seperti apa,’’ tandasnya.
Mengenai usulan dari pergantian anggota KPU Maybrat yang diajukan oleh DPRD Maybrat ke KPU-RI menurut Sraun,perlu dipikirkan dan sikapi secara bijak. Pasalnya,KPU se Provinsi Papua Barat termasuk KPU Maybrat saat ini tengah mempersiapkan diri untuk mensukseskan pelaksanaan pemungutan suara Pilgub Papua Barat,9 November.
MANOKWARI - Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Provinsi Papua Barat, Thimotius Sraun meminta kepada semua pihak agar tetap tenang menyikapi situasi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Aman, KPU Garut Sudah Terima Surat Suara Tambahan
Selasa, 19 November 2024 – 23:37 WIB - Pilkada
Tyas A Fatoni Apresiasi Prestasi Dekranasda Sumut di Gebyar Kreasi Nusantara
Selasa, 19 November 2024 – 23:28 WIB - Pilkada
Tokoh Masyarakat Murung Raya Nilai Agustiar-Edy Mampu Menjadikan Kalteng Lebih Maju
Selasa, 19 November 2024 – 23:20 WIB - Pilkada
Kampanye Hitam Ancam Demokrasi Sumsel, Masyarakat Diharapkan Cerdas Pilih Pemimpin
Selasa, 19 November 2024 – 22:15 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
Selasa, 19 November 2024 – 21:08 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
Selasa, 19 November 2024 – 21:30 WIB - Sepak Bola
Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
Selasa, 19 November 2024 – 22:05 WIB - Kriminal
Polisi Beber Identitas Terduga Pelaku Baru dalam Insiden Carok Massal di Sampang
Selasa, 19 November 2024 – 21:30 WIB - Pilkada
Jokowi Turun Gunung Pas Pilkada, Ronny: Tanda Elektabilitas RK dan Luthfi Morosot
Selasa, 19 November 2024 – 21:43 WIB