KKB Serang Pos Marinir, Dave Bereaksi, Sampai Pakai Kata-Kata Ini
Sebelumnya, pasukan KKB di bawah pimpinan Egianus Kogoya menyerang Pos Marinir di Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Sabtu (26/3).
Dua prajurit TNI dinyatakan tewas akibat serangan tersebut, yaitu Letda Muhammad Ikbal dan Pratu Wilson Anderson Here.
Juru Bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) Sebby Sambom mengeklaim pihaknya yang menyerbu Pos Marinir di Nduga itu.
"Pasukan TPNPB kembali melakukan serangan di pos militer Indonesia," kata Sebby melalui layanan pesan, Sabtu.
Sebby menyebut serangan TPNPB-OPM ke pos militer Indonesia bertepatan dengan hari jadi kelompok tersebut yang dibentuk pada 26 Maret 1963.
"Saat HUT ke-51 TPNPB, yaitu tanggal 26 Maret 2022 pasukan TPNPB Kodap III Darakma Ndugama Melakukan serangan di pos militer Indonesia," beber Sebby. (ast/jpnn)