Klarifikasi Ayu Azhari Soal Penangkapan Ibra Azhari
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Ayu Azhari angkat suara terkait penangkapan adiknya, Ibra Azhari. Lewat akun Instagram miliknya, dia memberikan klarifikasi soal kasus narkoba yang kembali menjerat adiknya.
"Ada banyak pihak yang menghubungi terutama teman-teman dari media terkait pemberitaan mengenai adik saya Baim, saya tidam mungkin menjawab satu persatu karena tugas lain yang tak kalah pentingnya tanggung jawab saya sebagai ibu di rumah. Ini yang bisa saya sampaikan," ungkap Ayu Azhari, Senin (23/12).
Hal pertama yang disampaikan perempuan 52 tahun itu ialah permohonan maaf. Ayu Azhari menyebut dirinya tidak kuasa mengawasi Ibra Azhari, hingga kembali terjerat kasus narkoba.
"Pertama permohonan maaf kepada masyarakat luas atas kejadian ini karena di luar kuasa saya untuk memaksakan, mencegah maupun mengawasinya terus menerus selama 24 jam setiap harinya. Ibra sudah dewasa dan berhak menentukan langkah juga tindakannya, sudah punya keluarga yang lebih tahu, lebih dekat. Saya juga punya anak anak, tanggung jawab sendiri," ujarnya.
"Itu pun saya dan anak-anak selalu memperhatikan, membantu Ibra agar bisa baik atau sembuh dengan selalu menjalin silaturahmi, mendukung hal yang positif untuk kesembuhannya semampu kami," sambung Ayu Azhari.
Poin kedua yang disebut Ayu Azhari bahwa keluarga tidak menyangka Ibra Azhari kembali menyentuh narkoba. Sebab adiknya itu telah menjalani rehabilitasi beberapa waktu lalu.
"Selama ini, ia menunjukkan sikap dalam keadaan baik tidak mencurigakan seperti pemakai (maaf mungkin kami masih awam kurang paham hal itu), kami hanya percaya bahwa dia sudah sembuh, berharap kepercayaan kami menjadi doa untuk Ibra dengan mempercayai," ucap pemain film Catatan Si Boy itu.
Ayu Azhari juga mengaku mendukung pihak BNN dan Polda Metro Jaya agar adanya tindakan tegas terhadap kasus narkoba.