Klasemen Grup A Ganda Putri BWF World Tour Finals 2019, Greysia/Apriyani Gigit Jari
jpnn.com, GUANGZHOU - Ganda putri pemilik medali emas SEA Games 2019 Greysia Polii/Apriyani Rahayu gagal menembus semifinal BWF World Tour Finals 2019.
Setelah melakoni dua pertandingan di penyisihan Grup A, Greysia/Apriyani terdampar di posisi juru kunci klasemen sementara.
Pada pertandingan pertama kemarin, Greysia/Apriyani takluk dari ganda Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Malam ini di Tianhe Gymnasium Guangzhou, Greysia/Apriyani keok lagi. Kali ini dari pasangan Tiongkok, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan 21-17, 10-21 dan 16-21 dalam durasi 73 menit.
Highlights | Chen and Jia ???????? display a fighting spirit as they take the deciding game in what was an exhilarating performance ????#HSBCBWFbadminton #HSBCWTFinals2019 #Guangzhou2019 pic.twitter.com/YY1mwlgBS2 — BWF (@bwfmedia) December 12, 2019
“Peluang kami untuk ke semifinal memang sudah tertutup, tetapi kami tetap harus ambil sisi positifnya. Kami tahu penampilan kami di level atas itu masih turun naik, belum stabil. Dari beberapa turnamen sebelumnya, kami sedang berada dalam masa-masa krisis," kata Greysia Polii kepada Badminton Indonesia.
“Walaupun kalah, tetapi dari dua pertandingan ini, kami merasa sudah ada peningkatan yang lebih baik dibanding sebelum-sebelumnya. Jadi ini yang lagi kami coba untuk ditingkatkan lagi. Kecewa sih pasti, tetapi kami enggak terlalu masalah dengan kekalahan ini karena akan evaluasi terus," imbuhnya.