Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Klub Pengin Premier League Segera Bergulir, Pemain Khawatir

Sabtu, 02 Mei 2020 – 09:16 WIB
Klub Pengin Premier League Segera Bergulir, Pemain Khawatir - JPNN.COM
Penyerang Liverpool Mohamed Salah berebut bola dengan pemain Bournemouth Nathan Ake. Foto: ANTARA FOTO/Reuters/Carl Recine

Liverpool berada di ambang meraih gelar juara liga pertama mereka selama 30 tahun, dengan keunggulan 25 poin di puncak klasemen.

Bagaimanapun, Liga Inggris berpeluang menghindari tuntutan-tuntutan hukum terkait memberikan tiket kompetisi Eropa, promosi, dan degradasi, jika musim kompetisi tidak dapat diselesaikan.

Paris St Germain telah dinyatakan sebagai juara Liga Prancis pada Kamis, setelah Perdana Menteri Edouard Philippe mengumumkan bahwa kompetisi-kompetisi olahraga tidak dapat dilanjutkan sebelum September.

Keputusan untuk menyusun klasemen akhir dengan menghitung poin rata-rata per pertandingan telah memicu kemarahan sejumlah klub, khususnya Lyon. Lyon mengancam akan mengajukan tuntutan akibat gagal mengamankan tiket Eropa.

Kunci untuk meneruskan Liga Inggris adalah dukungan pemerintah. Sekretaris Negara untuk Digital, Kebudayaan, Media, dan Olahraga Oliver Dowden memberikan suara positif setelah bertemu petinggi sejumlah cabang olahraga pada Jumat.

"Kami baru melakukan pertemuan pertama dari pertemuan-pertemuan yang mendetail untuk merencanakan kembali bergulirnya olahraga-olahraga elit tanpa kehadiran penonton saat, dan hanya saat, situasi telah aman berdasarkan saran ahli medis," cuit Dowden.

Meski demikian sejumlah pemain mempertanyakan mengapa mereka seperti dipaksa tergesa-gesa kembali bermain hanya agar klub dapat menyelamatkan sektor keuangan.

"Tentu saja, mayoritas pemain cemas namun di atas segalanya itu karena mereka memiliki anak, bayi, dan keluarga, mereka mungkin tinggal bersama orang tuanya," kata penyerang Manchester City Sergio Aguero kepada televisi Spanyol El Chiringuito.

Premier League menghadapi potensi kerugian senilai sekitar satu miliar pound jika liga tidak dilanjutkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News