KNPI Kehilangan Jati Diri
Rabu, 15 Oktober 2008 – 15:55 WIB
Memang, katanya, tidak ada larangan bagi seorang Ketua Umum DPP KNPI untuk mendirikan Partai Politik (Parpol). Tapi ketika hal itu dilakukan, sama artinya ingin membuat KNPI menjadi kecil. “Padahal harus disadari kalau KNPI itu heterogen. Jadi langkah membuat parpol itu sama saja ingin menjadikan KNPI menjadi homogen. Di sinilah yang tidak disadari oleh Hasanuddin Yusuf. Akibatnya, muncul konflik berkepanjangan yang membuat situasi di DPP KNPI menjadi tidak kondusif,” terang politisi muda Partai Golkar ini.
Maka dari itu, tandasnya, dirinya siap maju untuk merebut kursi orang nomor satu di DPP KNPI dalam rangka mengembalikan jati diri KNPI yang sempat hilang itu. “Niatan saya hanya ingin mengembalikan KNPI pada posisi yang sebenarnya,” ucap Aziz.