KNVB Serang Balik Bayern
Kamis, 11 November 2010 – 19:26 WIB
Namun, manajemen FC Hollywood - sebutan Bayern - punya pendapat berbeda. Sebab, kubu Belanda nekat menurunkannya dalam lima pertandingan di even yang dihelat di Afrika Selatan tersebut. Mereka juga mengabaikan rekomendasi tim medis Bayern yang menganjurkan Robben tidak dimainkan sama sekali.
"Kami tahu, situasinya memang rumit, dan kami tidak tinggal diam. Tapi kami tidak akan memberikan komentar macam-macam sebelum masalahnya terselesaikan. Tidak seperti Mr Rummenigge," ketus Van Oostveen.
Kubu Bayern belum mengeluarkan statemen untuk menanggapi serangan balik ini. Presiden kehormatan klub Franz Beckenbauer hanya menjelaskan bahwa mereka sangat membutuhkan tenaga Robben dalam waktu dekat. Sebab tanpa bekas bintang Real Madrid itu, performa Bayern di Bundesliga hancur-hancuran. Dari 11 pekan, mereka baru menang enam kali, dan terjebak di peringkat kesembilan klasemen.