Kolaborasi UNTOLD dan VOC Studio Hadirkan Pengalaman Berpakaian Anak Muda
jpnn.com, JAKARTA - UNTOLD, urban street fashion brand lokal ternama yang menyajikan serangkaian pakaian berkualitas premium bagi anak muda berkolaborasi dengan VOC Studio, studio kreatif berbasis teknologi karya anak muda Indonesia menghadirkan pengalaman berbelanja dan berpakaian yang berkelas dan penuh kreativitas di ajang Urban Sneaker Society di Jakarta Convention Center pada Jumat sampai Minggu, 25 sampai 27 Oktober 2024.
Kolaborasi ini merupakan kolaborasi pertama antara UNTOLD dan VOC Studio, dengan mengangkat tema ‘When Faith Aligns’.
Tema ‘When Faith Aligns’ terinspirasi dari keyakinan kuat bahwa segala sesuatu dalam hidup, baik minat (passion), tujuan (purpose), dan kesempatan (chance), dapat berjalan selaras untuk hidup yang lebih bermakna.
Tema ini mengajak sekaligus menginspirasi anak muda Indonesia yang penuh kreativitas dan potensi, untuk berani merayakan keunikan dan individualitas mereka, sambil menyeimbangkannya dengan bermimpi besar dalam hidup dan menggapainya.
Dalam kolaborasi ini, UNTOLD dan VOC Studio meluncurkan koleksi apparel berkualitas tinggi bagi anak muda.
Apparel didesain secara khusus dan diproduksi dengan memadukan logo VOC Studio dengan tulisan ‘When Faith Aligns’, yang menambah rasa percaya diri bagi yang memakainya.
VOC Studio merancang booth UNTOLD dengan sentuhan futuristik, memberikan pengalaman yang berbeda bagi para pengunjung.
Para pengunjung merasakan berada dalam masa depan, di mana mereka dapat bereksperimen dengan instalasi ‘The Faith Interface’, yaitu permainan mesin waktu.