Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Komitmen MPMRent Mematuhi Standar Internasional

Kamis, 25 Juli 2024 – 10:15 WIB
Komitmen MPMRent Mematuhi Standar Internasional - JPNN.COM
Ilustrasi layanan standar MPMRent kepada konsumen. Foto: MPMRent

jpnn.com, TANGERANG SELATAN - PT. Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent) melalui anak usahanya PT. Dayakarya Solusi Sejati (DSS), mampu mempertahankan sertifikat ISO yang dikeluarkan oleh Badan Sertifikasi TUV Nord.

MPMRent mampu mempertahankan sertifikasi ISO 9001:2015, ISO 14001:2015 dan ISO 45001:2018.

Sementara itu, DSS sukses mempertahankan sertifikasi ISO 9001:2015 dan ISO 45001:2018.

Presiden Direktur MPMRent, Jeremy Ong menjelaskan keberhasilan mempertahankan sertifikasi ISO mencerminkan komitmen dari perusahaan, dalam mematuhi standar internasional.

"Sertifikasi ini bukan hanya sekadar pengakuan, tetapi juga bentuk nyata dari komitmen kami untuk memastikan layanan yang terbaik dan berkualitas."

"Kami berkomitmen untuk terus menjaga standar tinggi dalam setiap aspek operasional kami, serta memastikan bahwa karyawan kami bekerja dalam lingkungan yang aman dan sejahtera," ungkap Jeremy Ong, Kamis (25/7).

Sertifikasi ISO melibatkan serangkaian standar internasional yang ditetapkan oleh International Organization for Standardization (ISO), guna memastikan bahwa organisasi beroperasi dengan cara yang konsisten dan berkualitas tinggi.

ISO 9001:2015 adalah standar untuk sistem manajemen mutu, yang fokus pada pemenuhan kebutuhan pelanggan dan peningkatan kepuasan.

PT. Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent) melalui anak usahanya PT. Dayakarya Solusi Sejati (DSS), mampu mempertahankan sertifikat ISO dari TUV Nord

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News