Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kongres V PDIP Bakal Tanpa Sampah Plastik

Jumat, 02 Agustus 2019 – 14:02 WIB
Kongres V PDIP Bakal Tanpa Sampah Plastik - JPNN.COM
Persiapan Kongres V PDIP di Bali. Foto: DPP PDIP for JPNN.com

"DPP PDI Perjuangan mengucapkan terima kasih ke masyarakat Bali. Kami mohon maaf sebelumnya, ketika dalam pelaksanaan, karena puluhan ribu orang yang datang, akan banyak mewarnai keseharian masyarakat Bali," ujar Hasto.

Djarot Saiful Hidayat mengatakan kemeriahan bendera dan baliho partai sudah tampak di wilayah Sanur hingga Badung. Panitia sudah melaporkan bahwa sudah disiapkan transportasi serta akomodasi di sepuluh hotel.

Ada satu kekhasan dari kongres kali ini. Yakni, sebagai komitmennya untuk lingkungan hidup, maka penggunaan plastik sekali pakai dicegah sejak awal.

"Tak boleh mengunakan plastik. Karena itulah sebenarnya budaya kita. Budaya merawat dan melestarikan lingkungan. Meskipun ini ajang besar, kami tak akan tinggalkan sampah plastik," kata Djarot.

Ketua OC Kongres V PIDP, I Wayan Koster mengatakan setiap peserta kongres akan disediakan sebuah tumbler yang bisa diisi ulang. Akan disiapkan lebih dari 50 titik galon air untuk para peserta. "Semua bahan dekorasi menggunakan bahan alami, tak ada stereoform. Tapi dari janur. Justru jauh lebih hidup. Jadi betul-betul ramah lingkungan," kata Gubernur Bali itu. (tan/jpnn)

Sejumlah seniman dari Banyuwangi, Yogyakarta, NTT dan Jawa Barat sudah mendaftar untuk mengisi pentas seni di Kongres V PDIP.

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News