Kontak Senjata dengan KKB, TNI - Polri Kuasai Puncak Kabo
Kamal juga merasa perlu diluruskan jika informasi awal dari masyarakat yang menyebutkan adanya penganiayaan terhadap 31 orang, hal itu masih bersifat informasi awal.
Untuk itu, Kapolda Papua dan Pangdam XVII/Cenderawasih meminta Kapolres Jayawijaya dan Dandim 1702/Jayawijaya untuk merespons laporan tersebut. Sebab hal ini merupakan kejahatan kemanusiaan yang luar biasa, sehingga harus ditindaklanjuti.
“Jadi informasi pertama terjadinya penembakan oleh KKSB itu setalah kita sampai di lokasi, sehingga 31 korban ini hanya bersifat informasi dan laporan masyarakat yang diterima. Untuk memastikan harus melakukan pengecekan ke lokasi,” tegasnya.
Dia juga menyebutkan berdasarkan keterangan 12 masyarakat yang selamat, dipastikan bahwa yang meninggal itu adalah teman kerja mereka. Mereka juga kenal betul apa yang dilakukan KKB dan bagaimana cara melakukan penganiayaan itu. “Besok (hari ini) akan kami evakuasi korban dan melanjutkan pencarian beberapa orang yang belum ditemukan,” ujarnya.
“Untuk jumlah seluruh karyawan Istaka Karya ada 24 orang ditambah pimpinannya satu orang jadi 25 orang sehingga informasi yang kami dapatkan itu 19 meninggal, 12 selamat, tinggal dua orang yang masih dilakukan pencarian atau hilang,” pungkasnya. (jo/el/nat/cenderawasihpos)