Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konvoi Kendaraan, Seratusan Siswa Ditindak

Minggu, 27 Mei 2012 – 20:24 WIB
Konvoi Kendaraan, Seratusan Siswa Ditindak - JPNN.COM
LOMBOK - Pada hari pengumuman kelulusan SMA sederajat kemarin, Satlantas Polres Mataram menggelar razia kelengakapan kendaraan bermotor bagi siswa yang merayakan kelulusan UN di Jalan Udayana. Seratus lebih pelajar yang tidak bisa menunjukkan kelengkapan berkendara terjaring dalam razia yang dipimpin langsung Kasatlantas AKP Arif Harsono.

Pantauan Lombok Post (JPNN Group), dari sekian banyak pengendara yang ditilang itu, terbanyak ditempati para siswa yang berkonvoi. Rata-rata siswa yang terkena tilang itu tidak bisa menunjukkan SIM, tidak memakai helm, menggunakan knalpot bising, dan tak membawa STNK.

Salah seorang siswa yang bajunya dicorat-coret, Iskandar mengaku, ia ditilang lantaran tak bisa menunjukkan STNK sepeda motor. Ia beralasan, STNK motornya dibawa kakaknya. ‘’Tidak ada STNK dan SIM,’’ katanya.

Ia membantah dirinya disebut ditindak lantaran aksi ugal-ugalan dan konvoi. Ia tetap bersikukuh dirinya benar-nenar lupa membawa STNK. ‘’Saya belum punya SIM. Saya tidak pernah konvoi. Saya hanya coret-coret saja,’’ akunya.

LOMBOK - Pada hari pengumuman kelulusan SMA sederajat kemarin, Satlantas Polres Mataram menggelar razia kelengakapan kendaraan bermotor bagi siswa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close