Koperasi Angkutan, Kedepan Ramah Lingkungan
Rabu, 22 April 2009 – 14:07 WIB
Mengenai kekhawatiran mandeknya regenerasi kepemimpinan di KPUM lantaran Ferdinan terus yang menjadi pimpinan, Adi Sasono berharap tidak perlu ada kekhawatiran seperti itu. Alasannya, Dekopin selama ini sudah mempersiapkan kader-kader yang disiapkan untuk mengelola koperasi secara profesional. ”Kita punya 200 lembaga pendidikan koperasi yang tersebar di seluruh Indonesia, pusatnya di Bandung. Kita targetkan, nantinya setiap kabupaten ada lembaga pendidikan koperasi. Ini semua dalam rangka kaderisasi,” pungkasnya. (sam/JPNN)