Korban Bima Ditembak Jauh Dari Pelabuhan
Sabtu, 31 Desember 2011 – 11:52 WIB
Mantan Kapolda Metro Jaya ini mengakui dalam sengketa tanah seperti di Sape atau Mesuji, polisi dalam kondisi dilematis."Kalau kami datang terlalu cepat salah karena dianggap intervensi (perdata) tapi kalau terlambat juga salah," katanya.
Timur juga menyesalkan media yang hanya menyoroti hari terakhir demonstrasi yang berujung rusuh. "Padahal pemblokiran pelabuhan itu sudah berhari-hari. Kami lakukan negosiasi damai, dengan angggota DPRD juga turun, polwan-polwan juga. Tapi di media tak ada gambarnya," katanya.
Timur mengakui selama 2011 kinerja Polri menjadi sorotan utama publik. Termasuk soal penuntasan kasus-kasus besar. "Kami akui banyak kekurangan, karena itu saya minta maaf atas nama kepolisian," kata jenderal kelahiran Jombang, Jawa Timur, ini.