Korlantas Polri Gelar Random Swab Antigen di Pelaksanaan Operasi Lilin 2020
Jenderal bintang dua ini mengatakan, operasi yustisi protokol kesehatan juga akan dilakukan dengan skala besar bersama TNI.
Selain itu, perketatan pengamanan juga akan dilakukan pada semua gereja, dengan menerapkan jumlah pengunjung 50 persen dan selebihnya dilakukan melalui virtual.
"Tidak boleh mendirikan tenda diluar gereja. Ini berlaku disemua wilayah, tidak terkecuali wilayah yang mayoritas umat kristiani," kata mantan Kapolda Bangka Belitung ini.
Dalam Operasi Lilin Tahun 2020, Polri mengerahkan 123.451 personel diseluruh Indonesia, dengan target operasi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta terjadinya kerumunan massa.
Mewujudkan Kamtibmas yang mantap dan kondusif dalam pelaksanaan ibadah natal serta tahun baru, dan terciptanya Kamseltibcarlantas demi menurunkan jumlah fatalitas korban kecelakaan. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: