Kowarteg Dukung Ganjar Buka Layanan Kesehatan Gratis di Kebon Jeruk
Dia menyatakan layanan kesehatan tersebut terinspirasi dari program-program Ganjar Pranowo sewaktu menjabat Gubernur Jawa Tengah yang sangat memperhatikan kesehatan warganya.
"Ini sebagai bentuk representasi dari program-program Pak Ganjar. Dan ikhtiar kami mendukung Pak Ganjar. Intinya, supaya kami selalu bisa berbagi dan meningkatkan kesehatan di lingkungan tempat kami menggelar kegiatan," ucap Seno.
Sementara itu, Yuswarni sebagai peserta layanan pengecekan kesehatan bersyukur atas program yang dilakukan pendukung Ganjar Pranowo ini.
Perempuan berusia 55 tahun ini lebih berhati-hati mengonsumsi makanan berkolesterol setelah mengecek kesehatan di sini.
"Alhamdulillah, saya jadi tahu kondisi kesehatan. Jadi lebih berhati-hati lagi dalam mengonsumsi makanan," katanya. (cuy/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!