KPK Didesak Masuk ke Sektor Tambang
Rabu, 30 Desember 2009 – 18:28 WIB
Di sisi lain, semakin meningkatnya laporan pengaduan masyarakat ke KPK tentang dugaan korupsi di daerah-daerah, menunjukkan kalau masyarakat semakin pintar dan sadar hukum. Masyarakat juga mulai menjalankan fungsinya sebagai pengontrol para penyelenggara negara di daerah.
"Seharusnya dengan makin gencarnya masyarakat melaporkan tingkah polah para pejabat, ada ketakutan dari para penyelenggara negara untuk melakukan tindakan yang melanggar hukum. Jika akhirnya masih tetap ada laporan yang masuk dan justru meningkat, itu menandakan sikap pembangkangan dari penyelenggara negara," pungkasnya. (esy/jpnn)