Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KPK Dihadiahi Kutang

Janji Turun ke Klaten

Senin, 27 September 2010 – 13:40 WIB
KPK Dihadiahi Kutang - JPNN.COM
JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi dalam waktu dekat akan turun ke Kabupaten Klaten guna menyelidiki kasus korupsi yang melibatkan Bupati Klaten, Sunarna. Hal ini diungkapkan Bambang Kristanto, perwakilan Koalisi untuk Klaten Bersih (KKB) usai menyampaikan aspirasi ke hadapan pejabat di KPK, Senin (27/9).

Bambang mengatakan, KKB menyambut baik rencana tersebut karena hal itulah yang sudah sejak lama dinantikan. "Tiga tahun kita menunggu proses hukum kasus ini. Walaupun sebelumnya sudah dilaporkan ke KPK, tetapi tidak kunjung ditindaklanjuti," katanya.

Menurut Bambang, pihaknya nanti akan terus memonitor langkah KPK di Klaten. Mereka akan mengawasi guna memastikan KPK benar-benar ingin menindak koruptor di Klaten, bukan malah melakukan persekongkolan.

"Sebagai rakyat kita jangan mau diinjak-injak. Sejak 2006 sampai sekarang, total uang rakyat yang dikorupsi bupati dan antek-anteknya mencapai Rp2,41 triliun," ungkapnya.

JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi dalam waktu dekat akan turun ke Kabupaten Klaten guna menyelidiki kasus korupsi yang melibatkan Bupati Klaten,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News